Tanya Jawab - Card Error

Sesuai janji saya, kalau nantinya akan ada postingan mengenai tanya jawab masalah mengenai kamera dan asesoriesnya. Dikarenakan blog master service nusanatara  belum siap banget, jadi untuk sementara dikumpulkan di sini terlebih dahulu.

Nah, untuk postingan yang pertama mengenai card error..

Saya mendapatkan email dari pelanggan saya mengenai card error yang dialaminya.

Kebiasaan orang jika menemukan memori cardnya error, maka orang tersebut akan memformat memory cardnya. Hal ini bisa dibenarkan, jika memang cara nge-formatnya benar. Hanya saja ada beberapa orang  yang salah dalam melakukan format memory. Kesalahannya pada pemilihan metode dan sistem file yang digunakan.

Metode format yang biasa digunakan orang adalah melalui windows explorer kemudian melakukan format.
Defaultnya, file sistem yang tersedia hanya ada dua, FAT32 dan NTFS (tergantung sistem awal yang anda pilih saat install OS). Dan, hal ini kesalahan fatal di karenakan file sistem untuk memory card adalah FAT16/ FAT. Melakukan format dengan FAT32 pada memory hanya akan merusak (pada level tertentu) memori secara permanen. Jika levelnya kerusakan permanen, maka tidak ada lagi yang bisa diperbuat . Just throw into the thrash

Nah, untuk cara nge-format memori card yang benar adalah sbb :
  1. Format melalui kamera Agan or sista..Pilih setting kemudian cari menu format.
  2. Jika cara tersebut tidak dapat mengatasi masalah error, maka Anda memerlukan media lain seperti komputer atau laptop dan juga software.
Melalui komputer, (salah satu) jalannya sebagai berikut :
  • Klik kanan icon my computer
  • Pilih manage
  • Setelah itu, pilih disk management
  • Arahkan ke direktori yang hendak di format.
  • Klik kanan trus pilih format. Atau bisa juga melalui menu task > format.
  • Seharusnya, normally, otomatis memori akan di format dengan file sistem FAT, dan bukan FAT32.
  • Setelah selesai proses format, remove safety memori card dari komputer atau laptop.
  • Terakhir coba pasang kembali ke kamera. 
Jika memori kembali normal sokurlah....
Jika tidak, coba gunakan bantuan sofware.Untuk softawarenya apa, ntar posting akan saya lanjutkan lain waktu. Maap, saat ini saya sudah ngantuk dan mau tidur dulu

Thanks sudah baca.  Jangan lupa di rate plus testi yak

0 Review:

DreamHost Promotion Code